Sabtu, 30 Agustus 2014

John Ucup / Kopi Break



KOPI BREAK
Karya : JohnUcup

Terlalu lama aku menghadapi dilemma
Begitu banyak waktu aku curahkan
Hanya seperti itu menjalani menit demi menit
Hingga Jam pun terasa bosan berdetik untuk ku


Semakin panjang aku rasakan
Semakin lama aku jejali
Seperti yang lalu
Aku ingin berhenti
Sejenak, walau hanya sejenak
Hanya sekedar melepas penat
Dengan secangkir kopi

Selasa, 26 Agustus 2014

johnucup Puisi



CINTA
Karya : John Ucup

Jemputlah walau terlambat
Datanglah walau waktu telah terbuang
Sempatkanlah walau sedetik dari kerja mu
Bicarakanlah dalam banyak keluh kesah mu

Dia adalah cinta
Dan akan terbalaskan dengan cinta
Dia adalah hidup
Dan akan terbalaskan dengan hidup

Cinta itu ada
Ada dan akan terus tertanam dihati
Cinta itu hidup
Bagaimana kita bernafas, Bagaimana kita berjalan

Dia adalah Cinta, Cinta yang Abadi
Dia adalah Hidup, Hidup yang Abadi

johnucup puisi



HENING
Karya : Johnucup

Separuh dalam jiwa yang terbakar
Separuh dalam jiwa yang terbungkam
Separuh dalam jiwa yang meredup
Hening…

Johnucup puisi



MALAM TERANG
Karya : John Ucup

Kemilau dunia adalah kisah ini
Tak ku yakini ini adalah realitas
Tak ku yakini ini adalah cerita diri ku
Tak ingin jiwa ku kesana

Bulan benderang bersinar indah
Apakah itu tempat ku dahulu
Begitu bercahaya dan suci
Rindu aku, aku sungguh rindu
Kembali ke rumah ku
Kembali ke tempat ku

Malam Terang
Katakanlah aku hanyalah makhluk
Makhluk yang tak sehebat semut
Makhluk yang tidak sehebat lebah
Yang selalu dipuji dengan kebaikannya

Johnucup Puisi



LINTASI WAKTU
Karya : John Ucup

Begitu ku dengar suara lengking indah
Menyeru…, membuka segenap isi hati
Melangkah aku mengejar waktu ku
Di tepian ku dapati genangan air
Ku raih dengan wujud ku ini

Menetes pada kerah baju ku
Menetes pada tempat aku berdiri
Ruangan yang hangat
Ruangan indah dan sejuk
Ruangan yang ku jumpai nama Mu
Duhai kekasih hati ku

Puisi Johnucup

 GAK ADA INSPIRASI Karya : Johnucup Semilir angin berhembus, sore ini setelah panas hilang, Berjalan mempercepat langkah ku, Mengejar suasan...