Senin, 21 September 2015

PERBEDAAN DAHULU DAN SEKARANG

Sepanjang bertenggernya rakyat yang mendapat tugas dari para rakyat untuk memimpin sebuah kerakyatan Indonesia, tidak pernah saya melihat yang seperti ini, dan tidak pernah juga saya melihat dari setelah merdeka di era 50'an Soekarno bersulang dalam rapat, dan ketika era 70'an Soeharto yang di benci sejagad oleh karena hasutan dari yang tidak punya kesempatan untuk eksis bersulang dalam sebuah rapat, yang saya perhatikan para Tokoh besar seperti Soekarno dan Soeharto lebih mengedepankan pokok permasalahan untuk meraih mufakat, bukan mementingkan hal yang tidak penting.
Indonesia itu ada hanya di tahun 1950 s/d 1998, setelah itu tidak lagi ada Tokoh besar dari Negeri ini karena yang dipikirkan hanya mengejar Sensasi Publik yang Kampungan bukan sebuah bukti, Tokoh Sosial yang kini beredar hanya Tokoh kisut yang tidak punya pendirian. dan para seniman pun kini ikut-ikutan kedodoran seni, hingga tidak ada lagi yang melahirkan karya seperti Era Soeharto yang melahirkan Seniman yang memang Jenius dalam berkarya seni dan meluapkan tentang situasi Negera yang tidak adil, Tapi yang saya heran kenapa disaat Negeri ini benar-benar dalam keadaan sakit yang parah justru seniman khususnya musisi hanya tertidur dengan para cabe-cabean.
Perbedaan Dahulu dan Sekarang, Dahulu itu lebih Baik dari Pada sekarang atau dengan kata lain "Negeri Indonesia saat ini sedang mengalami kemunduran Moralitas" karena Presidennya kurang menunjukkan Moral yang baik. lalu Apakah Rakyat Sudah Lupa Tentang Negeri Ini Tergantung Pada Rakyatnya. BUKAN TERGANTUNG PADA PRESIDENNYA.
Hemmm... ternyata Negeri Indonesia saat ini hanya mempunyai Rakyat yang sudah tidak lagi perduli pada Negerinya. semoga saja di tahun tahun kedepan ada perbaikan Moralitas dan yang terpenting adalah "RAKYAT YANG BERANI BERUCAP JANJI, LALU MENEPATINYA"
Johnucup hanya seorang pengamat bukan Penggemar Berat Soekarno, Soeharto, Habibie, Gusdur, Mega, SBY, atau JOKOWI. karena johnucup cukup sebagai pengamat, bukan pencoblos pemilu, bukan golput, dan bukan Pengagum Partai, atau Pemeluk Agama, namun tidak lebih hanya sebatas penulis yang sakit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Puisi Johnucup

 GAK ADA INSPIRASI Karya : Johnucup Semilir angin berhembus, sore ini setelah panas hilang, Berjalan mempercepat langkah ku, Mengejar suasan...